Selasa, 08 April 2014 - 0 komentar

GINJAL DAN SELEDRI


Ginjal Manusia

Fungsi ginjal yang utama adalah ekskresi (pembuangan zat-zat sisa) berbagai zat yang tidak berguna yang masuk ke dalam tubuh dan dikeluarkan dalam bentuk urin. Zat yang dikeluarkan biasanya mengandung berbagai zat-zat beracun dan yang tidak dibutuhkan dari tubuh kita. Selain itu, ginjal juga berfungsi mengeksresikan zat yang jumlahnya berlebihan, misalnya vitamin yang larut dalam air, mempertahankan cairan ekstraselular dengan jalan mengeluarkan air bila berlebihan, serta mempertahankan keseimbangan asam dan basa.

Proses-proses di dalam Ginjal antara lain filtrasi, reabsorbsi, dan augmentasi. Berikut sedikit penjelasan tahap-tahap kerja ginjal






1.Penyaringan (filtrasi)
Filtrasi terjadi pada kapiler glomerulus pada kapsul Bowman. Pada glomerulus terdapat sel-sel endotelium kapiler yang berpori (podosit) sehingga mempermudah proses penyaringan. Selain penyaringan, di glomelurus terjadi pula pengikatan kembali sel-sel darah, keping darah, dan sebagian besar protein plasma. Hasil penyaringan di glomerulus berupa filtrat glomerulus (urin primer) yang masih mengandung kalium, garam-garam, glukosa, natrium dan asam amino.

2.Penyerapan kembali (Reabsorbsi)
dimana bahan-bahan penting dan berguna yang masih terkandung di urin primer akan kembali diserap. Fungsi dari ginjal yang melakukan proses ini terjadi dalam dua cara. Glukosa dan asam amino akan diserap dengan cara difusi sementara air akan diserap melalui proses osmosis. Zat-zat yang masih dibutuhkan tersebut akan dikembalikan ke dalam darah sementara zat-zat yang tidak terpakai lagi seperti berbagai sisa-sisa bahan kimia, zat ammonia, dan garam dikeluarkan bersama urin sekunder.

3.Augmentasi
Augmentasi adalah proses penambahan zat sisa dan urea yang mulai terjadi di tubulus kontortus distal. Setelah proses ini urin akan menuju ke kantong kemih melalui saluran yang terdapat pada ginjal. Kita akan merasakan ingin buang air kecil ketika kantung kemih telah terisi urin dan pada saat itulah urin kita keluarkan. Urin akan keluar melalui uretra dalam bentuk garam, air dan urea serta berbagai zat sisa lainnya.


Daun Seledri
Bertahun-tahun ginjal kita menyaring darah dengan membuang racun dan yang tidak diinginkan memasuki tubuh kita. Seiring berjalannya waktu, terjadi akumulasi racun yang ada didalam ginjal dan memerlukan perawatan pembersihan. Bagaimana kita akan melakukan ”cuci ginjal” ini ?

Jawaban pertanyaan tersebut adalah seledri, pertama-tama ambil seikat seledri cucilah sampai bersih, kemudian dipotong kecil-kecil dan masukkan ke dalam panci lalu tuangkan air bersih dan didihkan selama sepuluh menit dan biarkan dingin dan kemudian saring dan tuangkan dalam botol yang bersih dan simpan di dalam kulkas hingga dingin.

Minum satu gelas setiap hari dan anda akan melihat semua akumulasi zat-zat yang tidak dibutuhkan tubuh dan racun lain yang keluar dari ginjal anda sewaktu buang air kecil. Anda juga akan melihat perbedaan yang tidak pernah anda rasakan sebelumnya.
Seledri dikenal sebagai pengobatan terbaik untuk membersihkan ginjal dan itu alami. Terutama bagi orang-orang yang rutin mengkonsumsi obat dari dokter. Semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar